Assalamualaikum..........
Dear teman-teman , yang mau belajar masak mari merapat :) recipe masakan kali ini namanya adalah " T E R O N G B A L A D O "
berawal dari pertanyaan ini ,
+ "kg rb mau nitip apa?" (di pasar ciputat) ..
- "mmm...terong sama alpuket!!"
+ "terong?? mau dimasak apa??" (tampang bingung)
- "terong balado"
+ (gubrak....mati aku, mati aku , gimana cara masaknya?) "hehe . .baiklah.."
sepanjang perjalanan di per-pasaran-an, diriku mikir, bumbunya apa yah, lalu diriku ngarang-ngarang aja, soal rasa, gimana nanti :D
oke, mari kita list bahan-bahannya sekarang :
* 3 buah kemiri
* 3 siung bawang putih
* 6 siung bawang merah
* 15 buah cabe merah
* 3 buah cabe rawit
* 1 buah tomat
* merica, gula merah, gula putih, garam secukupnya sajah
* 1/2 kg terong ungu
cara buatnya :
(A)
1. terong di cuci terlebih dahulu (selain untuk menjaga hygiene, merendam terong dalam air juga bisa untuk memperkuat warna terong agar tidak cepat memudar)
2. potong-potong terong sesuai selera (irisan besar-besar memanjang di bagi menjadi 3 bagian atau irisan kecil-kecil seperti dadu)
3. panaskan minyak, goreng terong dengan api sedang, tiriskan
(B)
1. tumis kemiri, bawang putih, bawang merah, cabe merah, cabe rawit, tomat dengan sedikit minyak, sampai tercium wangi dan sedikit layu
2. haluskan semua bumbu nomer satu (di ulek ajah, biar teksturnya lebih berasa :D)
3. setelah halus, tumis bumbu tersebut dengan minyak goreng secukupnya sampai matang
4. masukan terong yang sudah di goreng (A), tambahkan merica, irisan gula merah, gula putih, dan garam secukupnya, aduk sampai merata, tunggu beberapa saat sampai bumbu meresap sempurna
5. sajikan di atas piring saji dan.... voilaaa , terong balado ala aku sudah siap untuk disantap
setelah saya bandingkan dengan resep terong balado yang lain (googling), ternyata ada satu bumbu yang kelewat, daun salam, tapi malam itu di rumah ga ada daun salam, ngibrit ke warung sayur malem-malem (sekitar pukul 20.00 waktu bagian bambu apus komp. depag ciputat tangsel) ga mungkin juga, yasudahlah masak dengan bumbu seadanya, perbandingan antara bawang putih dan bawang merah kebanyakan 1:2 , untuk cabe merah kalau mau lebih merah membara boleh disesuaikan, untuk cabe rawit kalau mau lebih hot boleh ditambahkan sesuai selera, untuk seasoning selalu dikatakan secukupnya (secukupnya itu segimana??? :D) maka dari itu, perlu indera perasa dan pengecap yang oke, lidah yang peka, hati yang tulus, rela juga ikhlas, ditambah dengan cinta :D :D :D in syaa Allah.... rasanya selalu dibilang enak (walaupun sebenernya ga enak :D) berikut adalah sedikit penampakan terong balado yang cukup lumayan berhasil aku masak
posisi terong balado di pojok kiri bawah tumblr (siap dibawa untuk bekal makan siang :)) baiklah teman-teman, mungkin segitu dulu resep masak-memasak kali ini, nanti aku posting lagi resep selanjutnya yah, ditunggu sajah..
Wassalamualaikum wr wb ..
Dear teman-teman , yang mau belajar masak mari merapat :) recipe masakan kali ini namanya adalah " T E R O N G B A L A D O "
berawal dari pertanyaan ini ,
+ "kg rb mau nitip apa?" (di pasar ciputat) ..
- "mmm...terong sama alpuket!!"
+ "terong?? mau dimasak apa??" (tampang bingung)
- "terong balado"
+ (gubrak....mati aku, mati aku , gimana cara masaknya?) "hehe . .baiklah.."
sepanjang perjalanan di per-pasaran-an, diriku mikir, bumbunya apa yah, lalu diriku ngarang-ngarang aja, soal rasa, gimana nanti :D
oke, mari kita list bahan-bahannya sekarang :
* 3 buah kemiri
* 3 siung bawang putih
* 6 siung bawang merah
* 15 buah cabe merah
* 3 buah cabe rawit
* 1 buah tomat
* merica, gula merah, gula putih, garam secukupnya sajah
* 1/2 kg terong ungu
cara buatnya :
(A)
1. terong di cuci terlebih dahulu (selain untuk menjaga hygiene, merendam terong dalam air juga bisa untuk memperkuat warna terong agar tidak cepat memudar)
2. potong-potong terong sesuai selera (irisan besar-besar memanjang di bagi menjadi 3 bagian atau irisan kecil-kecil seperti dadu)
3. panaskan minyak, goreng terong dengan api sedang, tiriskan
(B)
1. tumis kemiri, bawang putih, bawang merah, cabe merah, cabe rawit, tomat dengan sedikit minyak, sampai tercium wangi dan sedikit layu
2. haluskan semua bumbu nomer satu (di ulek ajah, biar teksturnya lebih berasa :D)
3. setelah halus, tumis bumbu tersebut dengan minyak goreng secukupnya sampai matang
4. masukan terong yang sudah di goreng (A), tambahkan merica, irisan gula merah, gula putih, dan garam secukupnya, aduk sampai merata, tunggu beberapa saat sampai bumbu meresap sempurna
5. sajikan di atas piring saji dan.... voilaaa , terong balado ala aku sudah siap untuk disantap
setelah saya bandingkan dengan resep terong balado yang lain (googling), ternyata ada satu bumbu yang kelewat, daun salam, tapi malam itu di rumah ga ada daun salam, ngibrit ke warung sayur malem-malem (sekitar pukul 20.00 waktu bagian bambu apus komp. depag ciputat tangsel) ga mungkin juga, yasudahlah masak dengan bumbu seadanya, perbandingan antara bawang putih dan bawang merah kebanyakan 1:2 , untuk cabe merah kalau mau lebih merah membara boleh disesuaikan, untuk cabe rawit kalau mau lebih hot boleh ditambahkan sesuai selera, untuk seasoning selalu dikatakan secukupnya (secukupnya itu segimana??? :D) maka dari itu, perlu indera perasa dan pengecap yang oke, lidah yang peka, hati yang tulus, rela juga ikhlas, ditambah dengan cinta :D :D :D in syaa Allah.... rasanya selalu dibilang enak (walaupun sebenernya ga enak :D) berikut adalah sedikit penampakan terong balado yang cukup lumayan berhasil aku masak
posisi terong balado di pojok kiri bawah tumblr (siap dibawa untuk bekal makan siang :)) baiklah teman-teman, mungkin segitu dulu resep masak-memasak kali ini, nanti aku posting lagi resep selanjutnya yah, ditunggu sajah..
Wassalamualaikum wr wb ..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar